LP3H Mathla'ul Anwar Jawa Tengah Sertifikasi Halal Pelaku Usaha Kuliner di Pasar Bandungan Semarang
(PKPH, Semarang)--Suasana pasar Bandungan Los Kuliner kelihatan masih ramai. Walaupun sudah menunjukkan pukul 15.00 wib. Para pedagang sejak pukul 09.00 pagi sudah buka lapak dagangan, demikian disampaikan salah satu pedagang Lekker "Bang Ketel".Tepat pukul 16.00 wib, tim LP3H Mathla'ul Anwar Jateng sampai di kompleks pasar Bandungan.
Agus Haryadi, selaku ketua Tim PPH menyampaikan bahwa Kegiatan ini adalah merupakan kali kedua LP3H Mathla'ul Anwar Jateng bersilaturahmi di Kompleks Pasar Bandungan untuk mensosialisasikan Program Sertifikasi Halal Geratis untuk para Pelaku Usaha dan UMKM di lingkungan pasar Bandungan khususnya makanan dan minuman ringan dan non sembelihan.
Sore itu (Rabu, 22 Maret 2023) pukul 16.30 sudah berkumpul beberapa pelaku usaha; ada Lekker , sate, lontontong, wedhang ronde, juga yang produk tempe, tapi campur dll. Hal ini tentu merupakan wujud tanggung jawab dari pada Pelaku usaha yang ingin pula agar produk-produk yang di pasarkan bisa mendapatkan sertifikat halal sebelum tahun 2024.
Tentu bukanlah sesuatu yang mudah untuk menerima penjelasan ini, namun Para Pendamping Proses Halal (PPH) Mathla'ul Anwar senantiasa berupaya agar para pelaku usaha tidak merasa berat dan merasa susah untuk mengikuti proses Sertifikasi Halal ini. Nurul Hidayah selaku PPH Juga menyampaikan bahwa akan mendampingi Pelaku usaha dari proses awal sampai Sertifikat jadi imbunya. Dan hal ini disambut dengan senyum bahagia para pelaku usaha.
Alhamdulillah kegiatan Pendampingan ini berjalan singkat, karena jam 17 58 sudah masuk waktu magrib, para pedagang juga harus mempersiapkan diri untuk kegiatan sholat tarawih, karena hari pertama di bulan Ramadhan 1444 H. Untuk tahap, awal NIB Para pelaku usaha sudah kita buat dan insya Allah tahap selanjutnya akan kita dampingi hingga masing-masing sertifikat halal mereka jadi.
(A. Haryadi/NBA).
Tags :